Translate

Selasa, 27 Desember 2016

Mengubah mp3 karaoke menjadi mp3 novocal

Bahan yang diperlukan:

  • Program Audacity
  • File musik mp3 karaoke
  • Kopi segelas

Caranya:

  • Unduh dan pasang program Audacity dari internet ke komputer.
  • Buka file mp3 karaoke yang ingin diubah melalui menu File ➤ Open...

  • Buka menu tambahan pada bagian grafik suara (lihat gambar di bawah ini)

          • Pilih Split Stereo to Mono
          • Lalu buang channel mono bagian bawah

          • Hasil akhirnya seperti ini:

          • Simpan file dengan cara menu File ➤ Export...

          • Silakan jalankan file mp3 novocal hasil proses di atas dengan menggunakan program Pemutar Musik yang dimiliki.

          Senin, 26 Desember 2016

          Kubus Rubik 3x3

          Notasi Langkah Kubus Rubiks

          F (Front)
          Sisi depan
          B (Back)
          Sisi belakang
          L (Left)
          Sisi kiri
          R (Right)
          Sisi kanan
          U (Up)
          Sisi atas
          D (Down)
          Sisi bawah

          Notasi Huruf menandakan memutar sisi tersebut sebesar 90° searah jarum jam.
          Contoh F :

          Notasi Huruf yang diikuti tanda kutip (apostrophe) berarti memutar sisi tersebut sebesar 90° berlawanan arah jarum jam.
          Contoh F' :

          Notasi Huruf yang diikuti angka 2 berarti memutar sisi tersebut 180°.
          Contoh F2 :

          Penyelesaian Kubus Rubiks

          Bagian Awal

          Bagian awal misalnya kita pilih sisi berwarna putih (berarti titik tengahnya berwarna putih)

          Pola Silang

          Rumus yang dapat dipakai untuk membuat pola silang diantaranya adalah :

          F2 U' R U F' U' R U

          Sudut Bagian Awal

          Rumus yang dapat dipakai untuk memasang bagian sudut pada bagian awal ini diantaranya adalah :

          F D F' R' D' R R' D2 R D R' D' R

          Bagian Tengah

          Rumus yang dapat dipakai untuk memasang kubus pada bagian tengah ini diantaranya adalah :

          D L D' L' D' F' D F
          D' R' D R D F D' F'
          Tendang keluar terlebih dahulu kubusnya dengan sembarang kubus dengan menggunakan salah satu rumus di atas.

          Bagian Akhir

          Menukar pola warna tepi

          Balikkan kubus, sehingga warna putih sekarang berada di bawah.

          Ada empat kemungkinan pola dari hasil proses sebelumnya:

          pola 1 pola 2 pola 3 pola 4
          Pola warna sudah benar F U R U' R' F' F R U R' U' F' Gunakan rumus pola 2 atau pola 3 hingga terbentuk pola 2 atau pola 3, lalu gunakan rumus sekali lagi sesuai pola yang terbentuk.

          Menukar Sudut

          Tujuannya hanya untuk menukar posisi kotak pada bagian sudut, agar sesuai pada tempatnya (arah warna masih acak, namun sesuai dengan warna titik tengahnya).

          Menukar sudut berdekatan Menukar sudut diagonal
          • Dua sudut yang ingin ditukar harus berada di kanan depan atas dan kanan belakang atas,
          • lalu gunakan rumus berikut:
          • L U' R' U L' U' R U2
          • Gunakan Rumus di samping sekali dulu,
          • Lalu perhatikan hasilnya
          • Posisikan rubik seperti pada Menukar sudut berdekatan
          • Gunakan rumus di samping sekali lagi.

          Memutar sudut

          Setelah proses di atas, akan ada 8 kemungkinan pola yang muncul.

          pola 1. Sune
          Memutar tiga sudut searah jarum jam
          R U R' U R U2 R' U2
          pola 2. Anti-Sune
          Memutar tiga sudut berlawanan arah jarum jam
          R' U' R U' R' U2 R U2
          pola 3. Car
          F (R U R' U') (R U R' U') (R U R' U') F'
          pola 4. Blinker
          R U2 R2 U' R2 U' R2 U2 R
          pola 5. Headlights
          R2 D R' U2 R D' R' U2 R'
          pola 6. Chameleon
          r U R' U' r' F R F'
          pola 7. Bowtie
          F' r U R' U' r' F R
          Catatan:

          Notasi huruf r pada pola 6 dan 7 merupakan langkah memutar sisi kanan dan tengah dari rubik. Jadi ada dua kolom yang diputar.

          Untuk pola 3 hingga pola 7 dapat diubah menjadi pola 1 atau pola 2 dengan melakukan beberapa hal berikut:

          1. rumus pola 1 dua kali
          2. rumus pola 2 dua kali
          3. rumus pola 1, lalu rumus pola 2
          4. rumus pola 2, lalu rumus pola 1

          Menukar Tepi

          Ada 5 pola yang didapat dari proses di atas, salah satunya benar dan 4 pola lainnya yang masih salah maka dapat menggunakan rumus di bawah ini :

          pola 1 pola 2 pola 3 pola 4
          Sisi bagian kiri sudah sama semua warnanya.
          R2 U F B' R2 F' B U R2
          Sisi bagian kiri sudah sama semua warnanya.
          R2 U' F B' R2 F' B U' R2
          • Gunakan rumus pola 1 atau pola 2
          • Periksa pola yang dihasilkan
          • Gunakan rumus sesuai pola yang dihasilkan
          • Gunakan rumus pola 1 atau pola 2
          • Periksa pola yang dihasilkan
          • Gunakan rumus sesuai pola yang dihasilkan

          ECONOTES 2016

          Jumat, 11 November 2016

          Membuat gambar SVG pada laman html

          Cara yang paling mudah membuat gambar dengan format SVG adalah dengan menggunakan aplikasi Inkscape. Lalu setelah gambar dibuat, maka proses selanjutnya adalah sebagai berikut:

          • Ubah ukuran dokumen mengikuti ukuran gambar pada Inkscape dengan cara pilih menu File Document Properties... cari bagian Custom size pilih Resize page to content... Tekan tombol Resize page to drawing or selection
          • tutup jendela Document Properties
          • Simpan gambar sebagai plain SVG
          • Buka file SVG dengan penyunting teks (Notepad, Leafpad, atau pad-pad lainnya).
          • Ambil bagian yang diapit tag <svg>..</svg>
          • Salin ke laman html
          • Hapus bagian metadata dan yang tak diperlukan lainnya dari bagian yang ditempel (paste) seperti:
          •    xmlns:dc="http://purl.org/dc/elements/1.1/"
               xmlns:cc="http://creativecommons.org/ns#"
               xmlns:rdf="http://www.w3.org/1999/02/22-rdf-syntax-ns#"
               xmlns:svg="http://www.w3.org/2000/svg"
               xmlns="http://www.w3.org/2000/svg"
               xmlns:xlink="http://www.w3.org/1999/xlink"
               version="1.1"
            

          Penskalaan SVG di html

          Untuk urusan penskalaan gambar SVG dapat kita tambahkan atribut viewbox dengan sintaks seperti berikut:

          viewbox:"<min-x> <min-y> <width> <height>"
          
          • <min-x> <min-y>: koordinat pojok kiri atas viewbox (isi saja dengan 0 0)
          • <width>: lebar viewbox
          • <height>:tinggi viewbox

          Isi atribut viewbox dengan nilai width dan height dari viewport-nya gambar SVG.

          <svg
             width="200"  <!-- lebar dan tinggi viewport -->
             height="100"
          
             viewbox="0 0 200 100">
          

          Setelah itu untuk penskalaan, ubah nilai viewport-nya SVG, sesuai dengan seberapa kali besar dari nilai viewbox. Contoh berikut adalah dua kali-nya

          <svg
             width="400"
             height="200"
          
             viewbox="0 0 200 100">
          

          Gambar berikut menggunakan format SVG.


          Your browser does not support SVG.
          Sistem Operasi: Slitaz 4.0 GNU/Linux | Peramban: Mozilla Firefox 34.0 | Penyunting Teks: Leafpad 0.8.18.1 | Aplikasi SVG: Inkscape 0.48

          Selasa, 01 November 2016

          Mengolah dokumen PDF di Linux

          Dokumen berjenis PDF yang merupakan salah-satu jenis dokumen yang dapat dibaca pada semua platform sistem operasi komputer yang beredar saat ini. Dan beberapa format file dokumen pun, juga telah lama dapat diubah menjadi file berformat PDF baik melalui aplikasi pengolah dokumen maupun situs online.

          Dan untuk mengolah kembali file PDF, maka dibutuhkan sebuah aplikasi khusus untuk menyuntingnya. Pada sistem operasi Windöws dapat digunakan Adöbé Acrobåt. Sedang pada sistem Linux lain lagi masalahnya. Dan kali ini yang dibahas adalah pengolahan PDF di sistem operasi Linux, dengan sistem yang digunakan oleh penulis adalah Slitaz 4.0 GNU/Linux.

          Aplikasi yang dibutuhkan

          • poppler-apps
          • imagemagick
          • gocr

          Aplikasi poppler-apps termasuk aplikasi bawaan baku beberapa distro Linux seperti Ubuntu. Aplikasi ini bila dipasang akan menghasilkan beberapa perintah berikut:

          • pdffonts -- analisa font
          • pdfimages -- ekstraksi gambar
          • pdfinfo -- informasi dokumen
          • pdfseparate -- alat pengekstrak halaman
          • pdftocairo -- pengubah PDF ke PNG/JPEG/PDF/PS/EPS/SVG menggunakan Cairo
          • pdftohtml -- pengubah PDF ke HTML
          • pdftoppm -- pengubah PDF ke gambar PPM/PNG/JPEG
          • pdftops -- pengubah PDF ke PostScript (PS)
          • pdftotext -- ekstraksi teks
          • pdfunite -- alat penggabung dokumen PDF

          Sedangkan aplikasi gocr berfungsi untuk mengekstrak teks dari file berformat gambar, dengan menggunakan proses yang disebut dengan Optical Character Recognition.

          Untuk menginstal paket-paket di atas pada Linux Slitaz dapat dilakukan dengan memberikan perintah pada terminal:

          # tazpkg -gi poppler-apps gocr imagemagick
          

          Mengubah PDF berjenis teks

          Ciri dokumen PDF yang berjenis teks adalah

          • dapat dilakukan proses salin-tempel pada teks yang dipilih pada dokumen tersebut.
          • merupakan dokumen yang dibuat dari aplikasi pengolah kata.

          Untuk mengekstrak halaman dokumen PDF berjenis teks menjadi file berformat teks dapat dilakukan dengan perintah pdftotext seperti contoh di bawah ini.

          $ pdftotext -f 10 -l 14 -x 72 -y 36 -W 500 -H 706 dokumen.pdf dokumen10-14
          

          Sedangkan untuk mengubahnya menjadi file berformat html, dapat menggunakan pdftohtml, seperti contoh berikut:

          $ pdftohtml  -f 10 -l 14 -i -noframes dokumen.pdf dokumen10-14.html
          

          Mengubah PDF berjenis gambar

          Ciri dokumen PDF yang berjenis gambar adalah

          • pemilihan teks tidak dapat dilakukan pada dokumen tersebut, begitu pula proses salin-tempel.
          • merupakan dokumen yang dibuat dari mesin pemindai atau aplikasi pengolah gambar.

          Untuk mengekstrak teks dari dokumen PDF dapat dilakukan melalui tahapan:

          • PDF --> Gambar; menggunakan pdfimages
          • Penyunting Gambar; mengatur kembali file gambar bila gambar ada yang miring. Dapat menggunakan mtpaint atau imagemagick
          • Gambar --> teks; menggunakan gocr.

          Contoh prosesnya:

          $ pdfimages -p -f 5 -l 7 dokumen.pdf test
          

          Contoh lainnya:

          $ touch test;for x in `seq 5 7`;do pdfimages -p -f $x -l $x dokumen.pdf test;gocr -i test-00$x-000.pbm >> test;rm test-00$x-000.pbm;done
          

          Penjelasan perintah terakhir di atas:

          touch test;  # Buat file kosong test
          for x in `seq 5 7`; # pengulangan for untuk proses halaman 5 s/d 7
          do 
            pdfimages -p -f $x -l $x dokumen.pdf test; # ubah halaman PDF ke-x ke file gambar test-00x-000.pbm
            gocr -i test-00$x-000.pbm >> test;     # ubah file gambar ke teks lalu tambahkan ke file test
            rm test-00$x-000.pbm;       # hapus file test-00x-000.pbm
          done
          

          Pemisahan dan Penggabungan dokumen PDF

          Pemisahan

          $ pdfseparate -f 1 -l 5 dokumen.pdf %d.pdf
          

          Pemisahan oleh pdfseparate dilakukan secara halaman per halaman.

          Penggabungan

          Contoh prosesnya menggunakan pdfunite:

          $ pdfunite 1.pdf 2.pdf 3.pdf dokumen1-3.pdf
          $ pdfunite 4.pdf 5.pdf dokumen4-5.pdf
          $ pdfunite dokumen1-3.pdf dokumen4-5.pdf dokumen_doc.pdf
          

          Konversi file ke PDF

          Untuk dokumen berbasis office seperti Abiword dan Gnumeric dapat dilakukan saat penyimpanan melalui:
          Menu File --> Save as --> ketik nama file --> ubah pilihan File type menjadi PDF --> Tekan tombol Save.

          Dokumen yang berjenis teks dan html, dapat dilakukan dengan cara:
          Buka dokumen menggunakan Peramban (misal: Firefox) --> Pilih Menu/tombol Print pada peramban --> Print to File --> Output Format: PDF --> Ubah folder penyimpanan di isian Save in folder --> Tekan tombol Print

          Untuk gambar dapat menggunakan perintah convert dari imagemagick pada terminal, dengan contoh berikut ini.

          $ convert 1.png 2.jpg 3.gif gambar.pdf
          $ convert *.png gambar.pdf
          

          Rabu, 19 Oktober 2016

          Install Puppy dan DSL Linux secara frugal

          Bootloader yang digunakan masih sama seperti bahasan sebelumnya yaitu extlinux, namun bisa saja menggunakan syslinux dengan hasil yang sama.

          Bahan-bahan yang dibutuhkan hampir sama seperti pembahasan sebelumnya. Namun file iso dari kedua jenis Linux tersebut harus dikupas dulu.

          Jadi istilah 'frugal' mengacu pada proses instalasi sistem yang dilakukan cukup dengan menyalin isi file iso ke boot drive media target.

          Pada bahasan ini digunakan dua file iso yaitu dari puppy linux, dan dari damn small linux. File iso puppy yang digunakan adalah: puppy-4.2.1retro-k2.6.21.7-seamonkey.iso, dan file zip damn small linux adalah dsl-4.4.9-embedded.zip.

          Patut untuk dicatat bahwa tidak semua file iso dari sebuah distro dapat dilakukan instalasi dengan gaya frugal ini. Perlu untuk mencari informasi terlebih dahulu mengenai file installer yang dapat digunakan secara frugal.

          Proses

          • Buat folder di boot drive (partisi media yang sudah diinstal extlinux dan ada file ldlinux.sys -nya) dengan nama puppy dan dsl
          • Buka file iso dari puppy dan file zip dari dsl
          • Salin semua file dan pindahkan ke folder yang telah dibuat
          • Tambahkan pada isi extlinux.conf beberapa baris berikut ini
          • label puppy
             MENU LABEL ^puppy
             kernel /puppy/vmlinuz
             append initrd=/puppy/initrd.gz pmedia=usbflash
            
            
            LABEL dsl
             MENU LABEL ^dsl-4.4.9 embedded
             KERNEL /dsl/linux24
             APPEND ramdisk_size=100000 init=/etc/init lang=us apm=power-off vga=normal initrd=/dsl/minirt24.gz nomce noapic qemu quiet BOOT_IMAGE=knoppix knoppix_dir=/dsl/KNOPPIX frugal
            
            
          • Boot ulang untuk melihat hasilnya

          Selasa, 18 Oktober 2016

          DOKUMEN DENGAN FORMAT WIKISS


          DOKUMEN DENGAN FORMAT WIKISS



          Saya nggak tahu caranya menulis dengan format wiki,
          tapi akan saya coba dikit-dikit.


          Ukuran Huruf Judul

          Katanya sih cuma ada tiga, dan menggunakan tanda seru !.

          Cara nulisnya:
          !Besar
          !!Agak Besar
          !!!Kecil

          Hasilnya:

          Besar

          Agak Besar

          Kecil


          Untuk menambahkan Daftar Isi ke laman, beri tanda TOC di dalamnya dengan lokasi di :
          • Baris terakhir laman, tidak ada pengaruh pada posisi;
          • Baris pertama laman, jika pengen ada Daftar isi.


          Format Huruf

          Gak begitu banyak sih, namun cukuplah.

          Untuk tebal-miringnya huruf digunakan tanda petik tunggal ' (single quote)
          ''miring'' → miring
          '''tebal''' → tebal
          '''''miring dan tebal''''' → miring dan tebal

          Untuk garis menimpa kata, digunakan tanda petik tunggal dan dua tanda strip - (dash) di kanan dan kiri kata
          '--ditimpa--' → ditimpa

          Dan untuk garis bawah pada kata digunakan tanda petik tunggal dan dua tanda garis bawah _ (underscore)
          '__garis bawah__' → garis bawah


          Daftar Menu

          Daftar dengan nomor berurut menggunakan tanda pagar # (sharp)

          Cara nulisnya:
          #Satu
          ##eka
          ##dwi
          #Dua
          #Empat

          Hasilnya:
          1. Satu
            1. eka
            2. dwi
          2. Dua
          3. Empat
          Daftar dengan tanda bulatan menggunakan tanda bintang * (star)
          Cara nulisnya:
          *Berdua
          *Satu
          *tujuh
          **an.
          Hasilnya:
          • Berdua
          • Satu
          • tujuh
            • an.


          Menjaga format kode

          Untuk menjaga agar teks dalam format kode, gunakan dua tanda kurung kurawal (brace). Misal:
          {{import sys
          if len(sys.argv) == 2:
          print "Hello",sys.argv[1]}}
          hasil :
          import sys
          if len(sys.argv) == 2:
          print "Hello",sys.argv[1]



          Garis horisontal menggunakan tanda strip empat biji (---- ).

          Pemisah teks antar paragraf dilakukan hanya dengan memberi satu baris kosong.

          Untuk menambahkan pemutus baris di tengah paragraf, gunakan tanda


          Beberapa karakter khusus yang dapat digunakan:
          Panah ; <-- : ←, --> : →
          Copyright ; (c) atau (C) : ©, (r) atau (R) : ®


          Tautan

          Membuat tautan laman, hanya dengan memberikan kurung siku di depan dan belakang teks tautan:
          [SandBox]SandBox

          Jika laman tak ada, akan dibuatkan pada klik pertama, coba dengan meng-klik
          pada "SandBox" di bawah ini...
          SandBox

          Membuat tautan laman wiki dengan nama berbeda, gunakan:
          [Pendahuluan|?page=SandBox]Pendahuluan

          Tautan luar dan alamat eMail juga langsung dikenali
          Atau melalui teks diantara kurung siku
          Dengan tanda ?, akan mendapatkan tautan dengan bahasa setempat


          Akhirnya, untuk menetralisir sintaks WiKiss, gunakan tanda caret ^
          Jadi, mengetik ^[WiKiss] akan menampilkan [WiKiss] daripada WiKiss



          Membuat file dokumennya

          Buat dokumennya menggunakan SandBox pada Wikiss-nya Slitaz 4.0.
          atau menggunakan Leafpad atau vi juga bisa.

          Untuk menyimpan file dari Leafpad atau vi, berikan esktensi file txt.
          Nama file tak boleh menggunakan spasi dan tanda lainnya seperti _, @ dll.
          Lalu ubah permission status filenya menjadi 664.
          Ubah pula "ownership" file menjadi www:www
          dengan mengetik pada terminal sekaligus menyalinnya ke
          folder /var/www/wiki/pages :
          su
          # cp Belajar.txt /var/www/wiki/pages
          # chmod 664 /var/www/wiki/pages/Belajar.txt
          # chown www:www /var/www/wiki/pages/Belajar.txt
          



          Gambar

          Gambar dapat ditambahkan secara ajaib dengan menyisipkan URL gambar dari web pada kurung siku.
          [http://wikiss.tuxfamily.org/img/logo_100.png]http://wikiss.tuxfamily.org/img/logo_100.png

          Untuk gambar yang ingin ditambahkan secara offline, maka tempatkan gambar pada folder /var/www/wiki/pages.
          Dengan mengubah pula "ownership" file menjadi www:www.
          [http://localhost/wiki/pages/logo_100.png] → http://localhost/wiki/pages/logo_100.png

          Contoh gambar yang digunakan sebagai tautan laman:
          [http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png|http://wikiss.tuxfamily.org/]http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png

          Posisi gambar juga dapat diatur melayang (float) di kiri atau kanan:
          http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png
          [http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png|left]
          [http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png|?page=Belajar|right]




          Membuat Tabel

          Tabel ditandai dengan karakter pipe |

          Untuk membuat tabel sederhana:

          |sel 1|sel 2|
          |sel 3|sel 4|
          


          Akan ditampilkan secara :
          sel 1 sel 2
          sel 3 sel 4


          Tambahkan karakter berikut di depan isi sel, untuk mengubah format sel :

          • h untuk header/judul sel
          • karakter lainnya dengan sebuah spasi menunjukkan perataan :
            • t: perataan atas
            • b: perataan bawah
            • l: perataan kiri
            • r: perataan kanan
          • dua angka dapat diberikan untuk menggabungkan sel
            • yang pertama untuk jumlah kolom yang ingin digabung
            • yang kedua setelah koma, menggabungkan baris
          
          |hl Judul di kiri|hr Judul di kanan|
          |r kanan |l kiri |
          |2 dua kolom |
          |t ,2 dua baris | A |
          | B |
          |,2 dua baris | C |
          | D |


          Judul di kiri Judul di kanan
          kanan kiri
          dua kolom
          dua baris A
          B
          dua baris C
          D


          Sintaks lain yang ada di tabel


          Sintaks wiki yang didukung
          Format ''miring'' miring
          '''tebal''' tebal
          '''''tebal miring''''' tebal miring
          '--timpa--' timpa
          '__garis-bawah__' garis-bawah
          Karakter khusus © ® → ←
          {{kode}}
          kode
          Tautan [TautanWiki] TautanWiki
          [Tautan 2|?page=Tautan] Tautan 2
          [?Wikipedia] Wikipedia
          Gambar [http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png'] http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png
          [/logo_100.png|http://wikiss.tuxfamily.org/] http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png
          [http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png|right] http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png
          [/logo_100.png|http://wikiss.tuxfamily.org/|left] http://wikiss.tuxfamily.org/logo_100.png



          dan


          Sintaks yang tidak didukung di tabel
          Judul !! Judul
          Daftar *-tak berurut
          # berurut
          Garis pemisah ----